Berita

Unigal Gelar Sosialisasi PKM Tahun Akademik 2024/2025 untuk DPL

Universitas Galuh (Unigal) kembali menggelar kegiatan Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Tahun Akademik 2024/2025 yang secara khusus ditujukan bagi para Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).

Acara ini berlangsung pada Senin (18/11/2024) di Aula Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unigal.

Wakil Rektor III, H. Aan Anwar Sihabudin, S.H., S.IP., M.Si., dalam sambutannya menekankan pentingnya peran DPL dalam membimbing mahasiswa untuk menciptakan karya-karya yang kreatif dan inovatif melalui program PKM.

Menurutnya, DPL memiliki tanggung jawab besar sebagai pendamping utama yang berperan dalam keberhasilan mahasiswa, baik di tingkat universitas maupun dalam ajang kompetisi nasional seperti Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS).

“Dengan dukungan, motivasi, dan pembimbingan yang optimal dari DPL, mahasiswa kita dapat menghasilkan karya yang membanggakan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Aan.

Ketua Panitia Sosialisasi, Dr. Ida Nuraida, M.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan ini dirancang untuk memberikan wawasan mendalam kepada DPL terkait mekanisme pelaksanaan PKM.

Mulai dari penyusunan proposal hingga strategi menghadapi seleksi di tingkat nasional, semuanya dikupas secara mendalam oleh narasumber yang telah berpengalaman.

Acara ini menghadirkan tim dosen pembimbing PKM yang telah berkiprah di tingkat nasional sebagai pemateri.

Mereka membahas berbagai aspek penting, termasuk tujuh bidang PKM yang dapat diikuti mahasiswa, tahapan seleksi, hingga kiat sukses menuju PIMNAS.

Ida berharap adanya sinergi yang kuat antara DPL dan mahasiswa dalam menjalankan program ini.

Menurutnya, setiap pihak memiliki peran penting dalam membentuk generasi mahasiswa Universitas Galuh yang kreatif, inovatif, dan berdaya saing.

“Melalui PKM, mari kita dorong mereka untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat dan bangsa,” tutur Ida penuh semangat.