Berita

PWI Ciamis Semarakkan HUT RI, Bagikan Bendera Merah Putih ke Warga

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Ciamis menggelar aksi berbagi bendera merah putih.

Kegiatan ini dilakukan di sekitar sekretariat PWI, Jalan Iwa Kusuma Sumantri, Kelurahan Kertasari, Kabupaten Ciamis, pada Jumat (02/08/2024).

Puluhan bendera merah putih dibagikan kepada warga sekitar dan para pedagang.

Menurut Plh PWI Ciamis, Antika Asmara, kegiatan ini bertujuan untuk menyemarakkan peringatan HUT RI dengan tema “Nusantara Baru Indonesia Maju”.

“Dengan membagikan bendera merah putih, kami berharap semangat kemerdekaan semakin terasa di tengah masyarakat,” ujar Antika.

Bendera-bendera yang dibagikan diharapkan dapat berkibar dengan bangga di rumah-rumah warga.

Antika menekankan pentingnya memasang bendera merah putih sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan dan sebagai simbol persatuan bangsa.

“Selain menyemarakkan perayaan HUT RI, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan rasa patriotisme dan wawasan kebangsaan masyarakat,” tambahnya.

Salah satu penerima manfaat, Dadang, seorang pedagang tahu keliling, merasa sangat senang dan berterima kasih atas pemberian bendera merah putih dari PWI Ciamis.

Ia mengaku bendera di rumahnya sudah cukup usang dan membutuhkan penggantian.

“Saya sangat berterima kasih kepada PWI Ciamis. Bendera ini akan saya pasang di rumah dengan bangga,” ungkap Dadang.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air semakin tumbuh di kalangan masyarakat Ciamis.

PWI Ciamis telah memberikan contoh yang baik dalam merayakan HUT RI dengan cara yang sederhana namun bermakna.