Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Dapil Jabar X, Agun Gunandjar Sudarsa menjagokan Argentina dalam final Piala Dunia di Qatar yang akan melawan Francis.
“Saya jagokan Argentina dalam babak final Piala Dunia melawan Francis,” ujar Agun, setelah kegiatan Reses di salah satu Hotel di Ciamis, Sabtu (17/12/2022).
Menurutnya, dalam sejarah bola yang ia tahu itu, Eropa itu tampil selalu jadi Runner up, kecuali Jerman pernah beberapa kali juara.
“Kecuali Inggris, Francis, Italy itu jarang juara, yang jadi juaranya biasanya Brazil. Namun Brazil saat ini sudah pulang, jadi pastinya Argentina yang juara,” tuturnya.
Agun menjelaskan, meskipun menjagokan Argentina namun yang namanya bola tetap bulat. Permainan tidak selalu bisa diprediksi, tapi pihaknya tetap setia dukung Argentina.
“Kalau prediksi gol 1 kosong lah untuk kemenangan Argentina, yang pastinya nanti Messi yang akan membuat gol ke gawang Francis,” jelasnya.
Sementara untuk juara ketiga antara Kroasia dan Maroko, Agun sendiri lebih menjagokan Kroasia. Pasalnya, sejak dari dulu pihaknya sangat mengagumi Kroasia.
“Hampir semua orang menjagokan Maroko, tapi saya lebih menyakini Kroasia. Karena dorongan fanatisme kebersamaanya itu dari darahnya jadi tidak dibentuk,” katanya.
Maka dari itu, untuk juara ketiga pada Piala Dunia ini. Agun lebih menjagokan Kroasia. Meskipun, tim Maroko sangatlah kuat.
“Kiper Maroko itu bagus, kemarin saat melawan Spanyol beberapa tendangan bisa teratasi dengan baik. Tapi saya yakin Kroasia jadi juara,” pungkasnya. (Ghozin)