Satuan Tugas Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) telah mengakui prestasi luar biasa dari Pemerintah Kabupaten Ciamis sebagai Kabupaten Terbaik TP2DD wilayah Jawa-Bali tahun 2023.
Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas upaya keras Kabupaten Ciamis dalam mengembangkan digitalisasi di wilayahnya.
Penghargaan diterima oleh Wakil Bupati Ciamis, H. Yana D Putra, dalam acara Rapat Koordinasi Nasional Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah Tahun 2023 di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Selasa (03/10/2203).
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian dan Ketua Satgas TP2DD, Airlangga Hartanto, menggarisbawahi pentingnya sinergi antara berbagai inovasi, inisiatif baru.
“Kemudian penguatan kebijakan di berbagai Kementerian dan Lembaga untuk mendukung percepatan dan perluasan digitalisasi daerah,” katanya.
Beberapa program sinergi kebijakan digitalisasi daerah termasuk QRIS, KKI, Kartu Kredit Pemerintah, penguatan SPBE, Penguatan Sarana Prasarana melalui Satelit Nusantara Sakti.
“Lalu penguatan digitalisasi belanja pemda, dan penguatan regulasi local taxing power,” ucapnya.
Airlangga Hartanto berharap bahwa pencapaian digitalisasi pemda dapat terus meningkat ke depannya.
Saat ini, tingkat digitalisasi pemda telah meningkat sebesar 6,1 persen dari 67,5 persen pada semester II-2022 menjadi 73,6 persen pada semester III-2022.
“Kami optimis bahwa target 75 persen dapat tercapai dengan kesinambungan upaya,” katanya.
Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra, setelah menerima penghargaan ini, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi pada pencapaian prestasi ini, khususnya kepada Tim TP2DD Kabupaten Ciamis.
Ini tentunya tidak lepas dari arahan Bupati Ciamis yang senantiasa mendorong agar upaya penerapan digitalisasi di Kabupaten Ciamis berjalan semakin optimal,” ucapnya.
Beliau berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk terus bekerja lebih baik lagi dan tidak berpuas diri atas capaian ini, serta mempertahankan atau meningkatkannya untuk masa depan yang lebih baik.